Penangkapan ini merupakan rentetan dari kasus sebelumnya. Polisi menangkap seorang bandar narkoba kelas kakap yang selama ini menjalankan bisnis haramnya di Kampung Bahari. Dari sinilah petugas kemudian melakukan pengembangan.
"Dia (gembong), masih kita kembangkan terus. Kemudian tetap kita laksanakan patroli rutin di sana dari TP3 (Tim Patroli Perintis Presisi) dan Polsek Tanjung Priok. Setiap hari kita arahkan untuk patroli di sekitar rel Kampung Bahari," tuturnya.
(Erha Aprili Ramadhoni)