Akibat aksi pembacokan tersebut, korban yang mengeluarkan banyak darah langsung meninggal di tempat. Usai membunuh korban, kemudian pelaku membersihkan darah di parang.
"Usai melampiaskan amarahnya dengan menghabisi tetangganya itu, pelaku langsung menyerahkan diri ke kantor Kades setempat untuk kemudian diserahkan di Polres Pali," jelasnya.
Menurut Khairu, diduga motif dari pembunuhan tersebut karena dendam lantaran korban diduga sering mencuri jendolan karet milik pelaku.
"Saat ini pelaku dan barang bukti sudah diamankan ke Polres PALI. Adapun barang bukti berupa sebilah parang dengan panjang 60 sentimeter bergagang kayu yang dilapisi bekas karet ban dalam motor," jelasnya.
(Awaludin)