Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Bidik Pelaku Pelecehan Seksual Miss Universe, Polisi Periksa Pihak Hotel

Irfan Ma'ruf , Jurnalis-Kamis, 10 Agustus 2023 |15:23 WIB
Bidik Pelaku Pelecehan Seksual Miss Universe, Polisi Periksa Pihak Hotel
Bidik Pelaku Pelecehan, Polisi Panggil Pihak Hotel/Ilustrasi: Freepik
A
A
A

JAKARTA - Polda Metro Jaya akan memanggil pihak hotel yang diduga menjadi tempat dugaan pelecehan seksual di ajang Miss Universe Indonesia. Namun penyidik belum membeberkan kapan pihak hotel tersebut dipanggil.

“Berikutnya kita akan panggil pihak hotel,” kata Plh Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Yuliansyah kepada awak media, Kamis (10/9/2022).

Dikatakan Yuliansyah, pemanggilan terhadap pihak hotel sebagai tindaklanjut laporan dari peserta sekaligus korban pelecehan seksual dalam tahapan body checking di ajang tersebut.

Hingga saat ini diduga ada 30 finalis yang diduga menjadi korban pelecehan seksual di ajang kontestan kecantikan tersebut.

Selain itu, polisi juga sudah mendatangi lokasi hotel pada hari Rabu (9/8) kemarin. Dalam kesempatan itu, pihak penyidik hanya mengecek kondisi umum dari hotel. Sehingga, dia tidak mengungkapkan hasil dari pengecekan hotel yang diduga menjadi lokasi terjadinya pelecehan seksual tersebut.

"Penyidik hanya mengecek gambaran umum TKP (tempat kejadian perkara) saja agar ada gambaran kemudian kita lakukan pendalaman lagi," tutup Yuliansyah.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement