Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Dikurung di Sel Kecil Sendirian, Jessica: Saya Betah, Bisa Meditasi dan Bertapa

Edgar Ibrania Nicolas , Jurnalis-Rabu, 11 Oktober 2023 |16:17 WIB
Dikurung di Sel Kecil Sendirian, Jessica: Saya Betah, Bisa Meditasi dan Bertapa
Jessica Wongso Terpidana Pembunuh Mirna Salihin/tangkapan layar Podcast Deddy Corbuzier
A
A
A

JAKARTA – Terpidana kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Wongso sempat dimasukan kedalam sel seorang diri.

Dalam podcastnya, Deddy Corbuzier bersama Wamenkumham Prof. Dr. Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy, mengungkapkan kondisi Jessica Wongso. Bahkan, dalam akhir podcastnya, Deddy menampilkan tayangan video saat Jessica Wongso diwawancara oleh seseorang.

Dalam video itu, Jessica menjelaskan kalau dia tidak mau dipindahkan dari selnya, karena dia merasa lebih tenang.

“Enggak pengen pindah?,” tanya seorang pria dalam cuplikan video tersebut, dikutip, Rabu (11/10/2023).

“Enggak,” kata Jessica membalas dengan tegas

“Masih betah juga?,” tanya kembali pria tersebut

“Yang penting ga disatuin sama orang lain, enggak mau,” jelas Jessica

“Masih tetep pengen disitu, yakin?,” tanya pria lagi

“100 persen, saya kalau mau pindah, saya sudah minta” jawab Jessica mengonfirmasi

Dengan menggunakan baju tahanan oranye, Jessica menjelaskan mengapa dirinya tidak mau dipindahkan dari sel tersebut. “Iya, tapi kan saya bisa duduk, bertapa, bisa meditasi, bisa ngapa-ngapain,” ungkap Jessica.

“Bisa baca buku, bisa ngomong bareng polwan,” lanjutnya menambahkan.

Jessica juga sampai meminta tolong pada pria yang mewawancarainya, untuk tidak dipindahkan karena dia tidak mau dicampur-campur dengan orang lain.

(Fahmi Firdaus )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement