Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Adu Banteng, Dua Orang Pengendara Sepeda Motor Tewas Seketika

Erfan Erlin , Jurnalis-Kamis, 22 Februari 2024 |11:32 WIB
Adu Banteng, Dua Orang Pengendara Sepeda Motor Tewas Seketika
A
A
A

SLEMAN - Dua pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian usai kendaraan mereka terlibat adu banteng, Rabu (21/2/2024) petang.

Seorang pengendara lagi mengalami luka cukup parah dan terpaksa harus dirawat di rumah sakit.

Kanit Gakkum Polresta Sleman Iptu Catur Bowo Laksono mengatakan, peristiwa nahas tersebut terjadi di Jalan Prambanan - Gayamharjo Dusun Marangan Kalurahan Bokoharjo Kapanewon Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kecelakaan tersebut melihatkan sepeda motor honda beat AB 4038 ZC dengan pengendara sepeda motor honda kharisma AB 5961 GZ.

"Dalam kejadian itu, dua orang meninggal dunia di lokasi kejadian," ujar dia.

Korban meninggal merupakan pengendara sepeda motor honda beat AB 4038 ZC yang bernama MAS. Remaja perempuan berusia 16 tahun, warga Bokoharjo, Prambanan, Sleman ini mengalami luka lecet di sela jari kaki, cedera kepala berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sedangkan korban meninggal lainnya merupakan pengendara sepeda motor honda kharisma bernama RS. Lelaki berumur 51 tahun asal Bokoharjo, Prambanan, Sleman tersebut mengalami luka dada memar, cidera kepala berat dan Meninggal Dunia di TKP dan dibawa ke RSUD Prambanan.

"Selain 2 korban meninggal, tambah Catur Bowo, ternyata ada 1 korban mengalami luka robek di bagian kepala dan dibawa ke RS PDHI," terang dia.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement