JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan bahwa 8 kali gempa susulan terjadi pascagempa utama dengan kekuatan M6,0 yang mengguncang Tuban, Jawa Timur.
Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengatakan aktivitas gempa susulan dengan kekuatan terbesar M5,3 dan terkecil M3,2.
"Hingga pukul 13.10 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya 8 kali aktivitas gempabumi susulan (aftershock ) dengan magnitudo terbesar M5,3 dan terkecil M3,2," ujar Daryono dalam keterangannya, Jumat (22/3/2024).
BACA JUGA: