Kenyamanan para peserta mudik ini bisa dirasakan oleh para pengguna kendaraan listrik. Pasalnya, tersedia charging station atau SPKLU yang telah diumumkan titik-titik lokasinya oleh Kemenko Marves bersama stakeholders.
Skema Urai Kepadatan di Rest Area
Untuk menjaga kelancaran dan kenyamanan pemudik, Pemerintah bersama Polri dan stakeholder terkait, telah merancang berbagai skema lalu lintas untuk mengoptimalkan fungsi rest area selama musim mudik Lebaran 2024. Skema ini bersifat dinamis dan akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

Kondisi Rest Area. (Foto: dok Tangkapan Layar YouTube iNews TV)
Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus menyatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan asosiasi rest area untuk mengatur waktu istirahat para pemudik. Pemudik akan dibatasi waktu istirahatnya di rest area, maksimal 30 menit.
Hal ini bertujuan untuk memastikan kelancaran arus kendaraan dan memberikan kesempatan bagi pemudik lain untuk menggunakan fasilitas rest area.
“Nah, kami sudah berkoordinasi dengan asosiasi rest area untuk kita mengatur kita kasih waktu 30 menit istirahat, kita sampaikan kepada masyarakat bahwa gantian masih ada lagi pemudik-pemudik lain yang akan beristirahat atau buang air kecil lah dan mengisi bahan bakar. Kita sampaikan kepada masyarakat bahwa gantian masih ada lagi pemudik-pemudik lain yang akan beristirahat atau buang air kecil lah dan mengisi bahan bakar,” ujar Yusri.