Kemudian istri Sby yang bernama Srn memberitahukan kepada warga bahwa suaminya telah pergi ke ladang sejak pagi namun sampai malam belum juga pulang. Karena khawatir, mereka langsung melakukan pencarian.
Beberapa saat kemudian, Sby diketemukan di Bulak Srumbung Sumberjo Kalurahan Tambakromo Kapanewon, Ponjong, dalam kondisi tergantung di pohon akasia.
"Saat itu Sby ditemukan sudah dalam kondisi meningal dunia," tambahnya.
Warga kemudian mengevakuasi jasad Sby ke kediamannya dan melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Ponjong. Sejurus kemudian, bersama petugas Puskesmas setempat melakukan pemeriksaan.
Hasil pemeriksaan dari puskesmas Ponjong 2 menerangkan bahwa tidak ada tanda-tanda kekerasan dan kejadian merupakan murni gantung diri / bunuh diri. Dari keterangan pihak keluarga sekitar 1 bulan lalu, Sby juga sudah pernah akan melakukan gantung diri namun tidak berhasil.
"Pemicunya diduga karena faktor ekonomi," terangnya.
(Angkasa Yudhistira)