Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kebakaran di Revo Mall Bekasi, Pengunjung Berhamburan

Jonathan Simanjuntak , Jurnalis-Sabtu, 22 Juni 2024 |19:09 WIB
Kebakaran di Revo Mall Bekasi, Pengunjung Berhamburan
A
A
A

BEKASI - Kebakaran terjadi di pusat perbelanjaan Revo di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Kebakaran menyebabkan pengunjung berhamburan keluar gedung.

Berdasarkan video yang tersebar asap hitam masih mengepul di sekitar pusat perbelanjaan itu. Pengunjung pun berhamburan terlihat panik untuk keluar dari gedung.

Pengunjung terlihat berlarian menggunakan jalur parkir mobil. Asap terlihat berada di sisi gedung pun masih mengepul.

Anggota Damkar Bidang Investigasi DPHB Pleton B Damkar Kota Bekasi Ika Tezar menjelaskan pemadam kebakaran langsung diterjunkan untuk mengatasi kebakaran itu.

"Masih pendingan oleh anggota," kata Ika saat dikonfirmasi.

Anggota Damkar juga masih mencari titik sumber api. Hingga berita ini ditayangkan menurutnya kepulan asap masih menyebar.

"Masih mencari titik api, asap masih banyak," tutupnya.

(Khafid Mardiyansyah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement