JAKARTA - Sejumlah elit PDI Perjuangan terlihat keluar dari kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2024) malam.
Dari pantauan di lapangan, nampak Bendahara Umum PDI Perjuangan Olly Dondokambey, dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani teelihat keluar dari kediaman Megawati.
Puan, terlihat keluar dari kediaman Megawati dengan menumpangi mobil Lexus bewarna hitam sekitar pukul 19.00 WIB. Ia irit bicara saat ditanya soal kabar pertemuan antara Prabowo dan Megawati.
"Insya Allah, insya Allah," kata Puan dari dalam mobil.
Bersamaan dengan Puan, elit PDI Perjuangan Pramono Anung juga terlihat keluar dari kediaman Megawati.
Selang sekitar satu jam, Olly pun keluar dari kediaman Megawati. Dengan tumpangi mobil Alphard bewarma hitam, Olly tak bicara sepatah katapun kepada awak media.
Gubernur Sulawesi Utara itu hanya melambaikan tangan kepada awak media sembari tersenyum. Ia tak menjawab ketika ditanya rencana pertemuan Prabowo dan Megawati.
(Awaludin)