Angga mengungkapkan, bahwa Prabowo dan Steven sudah saling kenal selama kurang lebih 35 tahun. Menurutnya, saat Prabowo masih di Kopassus, Steven juga masih melatih bela diri.
"Mereka saling kenal 35 tahun lalu. Mungkin saat pak PS di Kopassus. Steven juga melatih beladiri kalau gak salah," pungkasnya.
(Awaludin)