Angela Tanoesoedibjo juga menyoroti beberapa poin penting yang disampaikan Presiden Donald Trump dalam pidato politiknya. Diantaranya tentang kebijakan tarif, produksi minyak yang akan digenjot, dan ending wars.
"Amerika adalah negara terbesar, terkuat di dunia. Apapun yang terjadi, kebijakan apapun di Amerika tentunya sangat berdampak secara global, langsung maupun tidak langsung dan terhadap Indonesia. Jadi saya rasa relationship, komunikasi itu sangat penting," ucap Angela.
Perempuan kelahiran Kanada, 23 April 1987 ini menyambut positif komitmen Presiden Trump untuk mengakhiri perang dan membawa semangat persatuan.
"Kalau ini bisa terjadi, saya pikir ini bisa menciptakan kestabilan global yang akan berpengaruh terhadap banyak negara termasuk Indonesia. Kita tahu relationship is very important," pungkasnya.
(Puteranegara Batubara)