Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Zohran Mamdani Menangi Pemilihan di New York, Jadi Wali Kota Muslim Pertama 

Erha Aprili Ramadhoni , Jurnalis-Rabu, 05 November 2025 |14:42 WIB
Zohran Mamdani Menangi Pemilihan di New York, Jadi Wali Kota Muslim Pertama 
Zohran Mamdani Menangi Pemilihan di New York, Jadi Wali Kota Muslim Pertama  (Reuters)
A
A
A

2. Siapakah Zohran Mamdani?

Ketika Mamdani dilantik sebagai wali kota New York City pada 1 Januari, anggota parlemen negara bagian berusia 34 tahun dari Queens ini akan menjadi orang termuda yang memegang jabatan tersebut dalam satu abad.

Melansir Al Jazeera, Mamdani juga akan menjadi wali kota Muslim pertama di New York dan orang pertama keturunan Asia Selatan yang memimpin kota tersebut dalam 400 tahun sejarahnya. Ia akan menggantikan Wali Kota Eric Adams yang baru menjabat satu periode. Eric mengundurkan diri dari pencalonan di tengah rendahnya perolehan suara dan serangkaian skandal.

Lahir di Kampala, Mamdani pindah ke New York pada usia tujuh tahun. Ia meraih gelar Sarjana Studi Afrika dari Bowdoin College di Maine. Sebelum terjun ke dunia politik, ia bekerja sebagai konselor perumahan, membantu keluarga berpenghasilan rendah dalam mencegah penggusuran.

Dalam pemilihan Majelis Negara Bagian New York tahun 2020, ia terpilih dari distrik ke-36, mewakili Astoria, Queens.

Awal tahun ini, ia menikahi Rama Duwaji, seorang seniman Suriah berusia 27 tahun yang tinggal di Brooklyn. Karyanya telah ditampilkan di berbagai publikasi seperti The New Yorker, The Washington Post, dan VICE, dan ia juga menekuni seni animasi dan keramik.
 

(Erha Aprili Ramadhoni)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement