JAKARTA – Aksi sopir truk bernama Aan viral di media sosial setelah dengan penuh empati mengamankan laju mobil Isuzu Panther yang melaju tidak stabil di Tol Jakarta–Cikampek (Japek) Km 21. Belakangan diketahui, pengemudi mobil tersebut meninggal dunia akibat serangan jantung.
Dalam video yang beredar, Aan tampak sabar mengiringi mobil Panther berwarna silver yang melaju oleng dan sempat memepet pembatas jalan. Kendaraan tersebut akhirnya berhenti di area U-turn setelah tersangkut traffic cone.
Peristiwa itu terjadi pada Rabu, 21 Januari 2026, sekitar pukul 07.20 WIB. Dari hasil penanganan di lokasi, pengemudi mobil Panther ditemukan telah meninggal dunia akibat serangan jantung.
Atas aksi kemanusiaannya, Kakorlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho memberikan penghargaan kepada Aan. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kepedulian dan respons cepat yang dinilai berhasil mencegah potensi kecelakaan yang lebih besar.
“Saya mewakili institusi Polri. Mas Aan ini menjadi atensi Bapak Kapolri. Hari ini saya bersama Pak Dirkum mengundang Panjenengan untuk menyampaikan apresiasi dan terima kasih, sekaligus memberikan piagam penghargaan,” ujar Agus, Senin (26/1/2026).