JAKARTA - Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto, mengaku, memiliki bukti foto pertemuan dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad di Apartemen The Capital Residence. Pertemuan tersebut membahas pencalonan Abraham sebagai calon wakil presiden dari Joko Widodo (Jokowi).
"Ada foto dari salah satu pertemuan itu. Nanti akan ditunjukkan," tuturnya ketika konferensi pers di The Capital Residence, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (22/1/2015).
Namun, saat diminta memperlihatkan bukti foto tersebut, Hasto tak bisa menunjukannya kepada awak media. Sebab, dirinya ingin menunjukkan foto tersebut ke Komite Etik KPK terlebih dulu.