Gayus Akan Sumbang Uang Hasil Penjualan Perlengkapan Bayi

Oris Riswan, Jurnalis
Jum'at 05 Juli 2013 18:35 WIB
Aksi Gayus menjajakan perlengkapan bayi (Foto: Oris/Okezone)
Share :

BANDUNG - Siapa yang tidak kenal sosok Gayus Tambunan. Mantan pegawai Ditjen Pajak itu mendadak beken setelah jadi koruptor kelas kakap. Akibat perbuatannya, Gayus dijebloskan ke penjara dan kini menjadi menghuni Lapas Sukamiskin di Jalan AH Nasution, Kota Bandung, Jawa Barat.

Namun, sosok Gayus hari ini tampak berbeda. Dia mendadak jadi penjual perlengkapan bayi, seperti baju, selimut, sepatu, dan lainnya.

Itu dilakukan Gayus dalam acara Kampoeng Keloearga 2013 di Lapas Sukamiskin. Di acara itu, sejumlah stan menjual beragam barang. Para pemilik dan penjual di stan adalah para narapidana, salah satunya Gayus.

Gayus yang mengenakan kaos biru bertuliskan 'Hong Kong Disneyland' dan topi hitam berlogo AC Milan tampak sigap menyapa para pengunjung yang melintasi stannya. Dia pun tak keberatan difoto sambil tersenyum, namun sesekali cuek dan membiarkan jepretan kamera ponsel pengunjung.

"Ayo silakan beli sekarang. Harganya kalau (mau) Lebaran nanti naik," bujuk Gayus pada pengunjung.

Beberapa pengunjung tampak tersenyum melihat Gayus menjajakan barang dagangannya. Beberapa dari mereka pun mendatangi Gayus dan melihat barang yang dijualnya.

Seperti pedagang pada umumnya, Gayus tak canggung menawarkan harga. Saat pengunjung menawar harga, dia pun berusaha memberikan harga yang bisa memuaskan pelanggan sekaligus membuatnya untung.

Gayus mengaku senang dengan adanya kegiatan seperti itu. Sebab sejak dipindah ke Lapas Sukamiskin, dia baru kali ini ikut serta dalam pameran. "Seneng, daripada diam saja. Saya juga bisa ikut berpartisipasi," jelasnya.

Soal barang dagangannya, Gayus mengaku mendapatkannya dari keluarganya. Dia pun hanya sedikit mengambil untung. Bahkan, hasil penjualan akan disumbangkan. "Hasil penjualan akan disumbangkan ke anak yatim-piatu," ungkapnya.

Tapi Gayus enggan terlalu menggembar-gemborkan niatnya itu. Dia memilih kembali konsentrasi berjualan.

(Risna Nur Rahayu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya