Topan Kalmaegi Hempaskan China & Hong Kong

, Jurnalis
Selasa 16 September 2014 18:50 WIB
Hembusan angin kencang buat motor terjungkal. (Foto: Reuters)
Share :

HAINAN – Setelah Filipina dan Hong Kong, Topan Kalmaegi juga hempaskan provinsi Hainan, China. Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam ini.

 

Hembusan angin kencang itu membuat 10 ribuan warga terpaksa dievakuasi. Topan Kalmaegi itu sendiri mulai berhembus pada 09:40. Demikian diberitakan Xinhua, Selasa (16/9/2014).

 

Akibatnya, sekolah terpaksa ditutup di Kota Haikou dan banyak penerbangan yang dibatalkan karena cuaca buruk ini.

 

Sebelumnya, Topan Kalmaegi sudah lebih dulu menyambangi Hong Kong. Paling tidak ada 29 orang yang mengalami cedera, serta 500 penerbangan dibatalkan.

 

Sementara itu akhir pekan kemarin, topan yang sama lebih dulu menyambangi Filipina. Setidaknya, ada enam orang dikabarkan meninggal karena cuaca buruk ini.

 

 

Di Manila, sebuah kapal feri tenggelam karena cuaca buruk ini, tapi 15 kru kapal berhasil diselamatkan. Namun, angin badai itu menghindari daerah yang padat penduduk. (hmr)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya