Istri Aher Tegaskan Siap Maju di Pilgub Jabar

Oris Riswan, Jurnalis
Rabu 02 Maret 2016 17:11 WIB
Netty Prasetiyani, Istri Gubernur Aher
Share :

BANDUNG - Netty Prasetiyani, istri dari Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ahmad Heryawan, menyatakan siap maju di gelaran Pilgub Jabar 2018.

"Kalau akhirnya bermuara pada kebaikan, kenapa tidak," ujar Netty di Bandung, Rabu (2/3/2016).

Ia menyatakan membutuhkan dukungan dan dorongan dari berbagai pihak. Jika hal itu terpenuhi, maka Netty siap bertarung di Pilgub Jabar 2018.

Namun, dirinya mengatakan peluangnya untuk maju di pilgub belum jelas. Sebab, Netty belum tentu didukung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menjadi tempat bernaung suaminya.

"Saya tidak berdiri tunggal. Saya juga tidak mengatakan pasti didukung PKS," ungkapnya.

Sejauh ini Netty, yang merupakan Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat, mengatakan tidak memikirkan akan maju sebagai calon gubernur atau calon wakil gubernur. Namun yang jelas, ia menyerahkan semuanya pada proses yang berjalan.

Lalu ketika ditanya mengenai dorongan dari Aher, Netty menyatakan mendapat dukungan penuh. "Bapak sebagai suami mengizinkan. Itu menjadi tambahan energi buat saya," pungkasnya.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya