Bobol Minimarket, Garong Gasak Ratusan Dus Rokok

Avirista Midaada, Jurnalis
Jum'at 09 Maret 2018 20:19 WIB
foto: Illustrasi
Share :

MALANG - Sebuah minimarket di Jalan Madyopuro, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, dibobol garong. Akibatnya, ratusan dus rokok senilai puluhan juta raib digondol.

Peristiwa pencurian tersebut diketahui salah satu karyawan saat akan membuka toko sekira pukul 06.00 WIB.

Menurut seorang karyawan Heri Kuncoro (61) warga Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, toko sudah ditutup dengan kondisi semua pintu sudah terkunci.

"Kami menduga pencurinya memanjat dari samping ke atas toko dan menjebol plafon. Puluhan dus rokok nilainya puluhan juta diambil pelaku," ujar Heri saat ditemui okezone di lokasi kejadian, Jumat (9/3/2018).

Pelaku juga mengambil alat perekam CCTV sehingga tidak bisa diketahui rekamannya. Heri mengaku heran pelaku dapat mengetahui letak dari rekaman CCTV tersebut.

Kejadian ini akhirnya dilaporkan ke polisi pukul 07.00 WIB, petugas kepolisian bersama tim Inafis Polres Malang Kota langsung melakukan olah TKP pukul 08.00 WIB.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya