Sosialisasi Caleg Perindo di Wilayah Antipati Parpol Disambut Baik Warga

Wijayakusuma, Jurnalis
Minggu 28 Oktober 2018 18:06 WIB
Share :

"Tapi ada baiknya karena kita partai baru, jadi memudahkan kita untuk bersosialisasi. Kita sampaikan ke warga, jangan menolak politik. Karena itu jalan terbaik menuju demokrasi. Supaya ada cara untuk kita lebih besar, membentuk undang-undang dan menguatkan masing-masing daerah supaya tertata dengan rapi," paparnya.

Pemaparan Denny pun cukup membuahkan hasil. Warga yang awalnya menutup diri dengan keberadaan parpol, akhirnya bisa terbuka menerima Perindo beserta para calegnya yang dianggap memiliki kontribusi nyata terhadap wilayah mereka. Apalagi sebelumnya Rescue Perindo mengadakan giat kerja bakti di wilayah tersebut, bersama dengan puluhan karang taruna Desa Mangun Jaya.

"Kita sampaikan bahwa kita mau membangun daerah ini, bukan mau membohongi. Contoh Kabupaten Bekasi lah, yang APBD saja hampir mencapai Rp5,3triliun. Nah, serapannya sudah sampai atau belum. Jadi, jangan sampai mereka buta politik. Kalau sampai buta, nanti mereka dibohongi terus," tegas Ketum DPP Rescue Perindo itu.

"Bagaimana kita masuk ke masyarakat supaya mereka paham, bahwa ada caleg-caleg yang akan berbuat untuk wilayah mereka. Jadi meski pemilihan masih lama waktunya, biar masyarakat bisa melihat bahwa mana caleg yang bisa berbuat dan bekerja untuk masyarakat, itu yang harus dipilih," ujarnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya