DPP Majelis Dzikir Al-Ittihad Perindo Kunjungi Pondok Pesantren di Tasikmalaya

Jani Noor, Jurnalis
Sabtu 12 Januari 2019 18:12 WIB
Ketua Umum DPP Majelis Dzikir Al Ittihad, Habib Achmad Bin Abdullah Jindan Berfoto dengan Santri Pesantren Al-Munawar Jarnauziyah Mangkubumi Kota Tasikmalaya (foto: Jani Noor/Sindonews)
Share :

TASIKMALAYA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Majelis Dzikir Al-Ittihad Partai Persatuan Indonesia (Perindo) terus mengembangkan sayapnya. Kali ini bersilaturahmi ke Pondok Pesantren di Kota Tasikmalaya yang dipimpin langsung Ketua Umum DPP Majelis Dzikir Al-Ittihad Perindo, Habib Achmad bin Abdullah Jindan.

Pesantren Riyadul Mubtadin Al-ittihad Liunggung dan Pesantren Al-Munawar Jarnauziyyah Mangkubumi menjadi dua pondok pesantren yang dikunjungi. Di sana Habib Achmad diterima Pimpinan Pesantren dan santri.

(Baca Juga: Lebarkan Syiar Dakwah, DPW Majelis Dzikir Al-Ittihad Perindo Kepulauan Riau Resmi Dilantik) 

"Ini silaturahmi ketiga di Kota Tasikmalaya. Kami terus keliling Indonesia," kata Ketua Umum Majelis Dzikir Al-Ittihad Perindo, Habib Achmad bin Abdullah Jindan, Sabtu (12/1/2019).

Ketua Umum DPP Majelis Dzikir Al-Ittihad Perindo, Habib Achmad bin Abdullah Jindan berfoto bersama dengan para Santri Pesantren Al-Munawar Jarnauziyah Mangkubumi Kota Tasikmalaya (foto: Jani Noor/Sindonews) 

Menurut Habib Achmad, Majelis Dzikir Al-Ittihad ini sayap Partai Perindo yang menghimpun aspirasi Pondok Pesantren di Indonesia. Hal tersebut sebagai pembuktian kerja Partai Perindo sangat aspiratif terhadap mayoritas Muslim Indonesia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya