Viral Kelompok Emak-emak Berfoto Ria di Lokasi Kebakaran Lahan

Herman Amiruddin, Jurnalis
Senin 23 September 2019 21:32 WIB
Foto Istimewa
Share :

MAKASSAR - Beredar foto-foto sekelompok emak-emak berada di lokasi kebakaran lahan dan hutan sedang asik berswafoto bersama. Foto-foto mereka beredar luas di media sosial setelah diunggah oleh netizen.

Berdasarkan foto tersebut, terlihat sekelompok emak-emak kompak dengan pakaian warna putihnya berswafoto ria disaat tim relawan berjibaku memadamkan api yang membakar lahan dan hutan.

 Baca juga: Penderita ISPA Akibat Karhutla Sebanyak 919.516 Orang

Foto-foto ini viral setelah kembali dibagikan oleh akun @makassar_iinfo melalui postingannya di instagram.

Di postingan itu, terdapat foto lain yang memperlihatkan seorang relawan perempuan dan laki-laki yang tengah berusaha memadamkan api menggunakan alat.

 Baca juga: BNPB Catat 328.724 Hektare Lahan Terbakar

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya