Pelajar Ambruk Dibacok Gerombolan Pemuda yang Salah Sasaran

, Jurnalis
Senin 02 Desember 2019 16:04 WIB
Foto Ilustrasi shutterstock
Share :

YOGYAKARTA - Seorang pelajar bernama Mohammad Angga Tripranata (18), dibacok segerombolan pemuda di Jalan Brigjen Katamso, Gondomanan, Yogyakarta, pada Minggu 1 Desember 2019 sekira pukul 02.30 WIB. Dalam peristiwa itu, Angga mengalami luka bacok di pergelangan tangan kiri.

Kapolsek Gondomanan Kompol Purwanto didampingi Kasat Reskrim Polresta Yogya Kompol Sutikno menjelaskan kejadian tersebut, berawal ketika korban hendak mencari makan berpapasan dengan pelaku yaitu, RK (15) dan RA (14). Tanpa sebab yang jelas, korban yang tinggal di wilayah Umbulharjo itu, dikejar rombongan pelaku menggunakan sepeda motor.

”Sesampai Jalan Ireda, korban dibacok RK yang berboncengan dengan RA mengenai pergelangan tangan kiri. Korban sempat kabur untuk menyelamatkan diri dan tetap dikejar pelaku. Namun, sampai di daerah Umbulharjo, korban terjatuh dan pelaku memilih kabur,” kata Purwanto seperti dilansir KR.Jogja.com.

Atas peristiwa itu, korban dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis. Setelah mendapat laporan, petugas melakukan olah TKP dan pemeriksaan korban serta saksi. Dengan mengantongi bukti-bukti yang kuat, penyidik berhasil menangkap 12 orang yang merupakan rombongan pelaku. Barang bukti yang diamankan, pedang, cambuk, gir dan motor.

"Mereka kami tangkap di rumah temannya di wilayah Banguntapan. Dari 12 anak yang diamankan itu, peran RK sebagai eksekutor pembacokan dan RA sebagai pembonceng. Sedangkan lainnya masih kami dalami," terangnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya