Polisi Periksa 14 Saksi Ungkap Kematian Mahasiswa Kendari

Muhamad Rizky, Jurnalis
Rabu 11 Desember 2019 21:49 WIB
Kabag Penum Polri Kombes Asep Adi Saputra (Foto: Okezone.com/Muhamad Rizky)
Share :

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi untuk mengungkap kasus tersebut. Bahkan, sudah ada belasan saksi yang diperiksa.

"Sampai dengan hari ini penyidik Polda Sulawesi Tenggara upaya-upaya membuat terang perkara tersebut sudah ada 14 saksi lakukan pemeriksaan," kata Asep di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (11/12/2019).

Sayangnya, Asep tidak menjelaskan secara rinci perkembangan kasus tersebut. Ia berkilah akan menyampaikan perkembangan pemeriksaan setelah menemukan fakta baru. "Perkembangan selanjutnya akan kami sampaikan ke publik," tuturnya.

Baca Juga: Menkum HAM Ajak Komisi III Bahas Kembali Pasal Kontroversial di RKUHP

Sebelumnya, Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) mengatakan bahwa korban Muhammad Yusuf Kardawi meninggal diduga akibat luka tembak.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya