BOGOR - Jalur perlintasan kereta api (KA) relasi Bogor-Sukabumi di KM 17+400 di Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor yang sebelumnya terganggu akibat longsor kini sudah kembali normal.
"Perbaikan jalur antara Stasiun Maseng - Cigombong di KM 17+400 yang terdampak longsor sepanjang 70 meter pada Minggu kemarin telah selesai dilakukan oleh prasarana PT KAI Daop 1 bersama Satker DJKA Kemenhub," kata Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chaerunisa, Senin (23/12/2019).
Baca Juga: Pasca-Longsor, Perbaikan Jalur Rel Sukabumi-Bogor Dikebut Pagi Ini
Pascalongsor, Jalur Kereta Bogor-Sukabumi Kembali Nomal (foto: Ist)
Eva menambahkan, perbaikan jalur selesai sekira pukul 11.54 WIB dan selanjutnya sudah dilalui KA Pangrango relasi Sukabumi-Bogor pukul 12.04 WIB.
Sebelumnya, dampak bencana longsor menyebabkan dua perjalanan KA relasi Bogor - Sukabumi sempat dibatalkan pada Minggu 22 Desember 2019. Kemudian, satu perjalanan KA relasi Sukabumi-Bogor pagi tadi hanya sampai Stasiun Cigombong.