Perumahan Kemang IFI Bekasi Masih Terendam Banjir Lumpur

Wijayakusuma, Jurnalis
Kamis 02 Januari 2020 21:29 WIB
Banjir lumpur di Perumahan Kemang IFI Bekasi (Foto : Okezone.com/Wijaya)
Share :

BEKASI - Kondisi banjir di Perumahan Kemang IFI Graha, Jatirasa, Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, sebagian sudah mulai surut dan menyisakan lumpur. Sementara sebagian lainnya masih terendam banjir setinggi betis orang dewasa.

"Banjir mulai surut sekitar jam 8 pagi yang dataran tinggi Blok (A) Jalan Jakarta. Untuk dataran rendahnya masih ada air sebetis orang dewasa sampai jam 15.33 WIB ini," kata Rahmat Ramdani, warga setempat kepada Okezone, Kamis (2/1/2020).

Menurut pria 40 tahun itu, banjir yang menerjang Rabu 1 Januari 2020 mencapai 3 meter pada permukiman warga di dataran tinggi, dan 7 meter untuk permukiman di dataran rendah.

"Untuk dataran rendah yang tinggi 7 meter ketinggian air, Blok D, Blok C dan Blok B. Kendaraan roda empat pada nyangkut, banyak juga mobil yang keseret pasca banjir," ujarnya.

Saat banjir, kata dia, ada sekitar 300 KK dari 11 RT di RW 14 yang diungsikan ke Kampung Pondok Benda RT 04 RW 4 Jatiasih.

Saat ini sudah banyak warga yang kembali ke kediaman masing-masing pasca air surut. Mobil-mobil warga yang tersangkut juga sudah dievakuasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya