Diduga saat meminta rokok kepada korbannya, Aziz sedang dalam pengaruh minuman beralkohol sehingga gelap mata menebaskan celurit yang dibawanya ke arah tangan kanan korban.
"Tersangka ini membawa celurit. Sempat kabur korbannya, tapi akhirnya terjatuh di sana oleh pelaku tangan kanannya langsung ditebas," ucapnya.
Baca Juga: IRT di Surabaya Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Dibunuh
Korban yang menderita luka sabetan celurit akhirnya dilarikan ke Klinik Graha Puger Sehat, namun karena terbatasnya peralatan medis, korban dirujuk ke RSUD dr. Soebandi. Nahas karena terlalu banyak darah yang keluar, sesampainya di RSUD dr. Soebandi Jember pada Minggu dini hari, korban menghembuskan napas terakhirnya.
"Sayangnya korban meninggal dunia saat perjalanan ke RSUD dr. Soebandi. Korban kehabisan darah," ujarnya.
(Arief Setyadi )