Bus Tabrak Truk di Tol Semarang-Solo, 2 Orang Tewas

Taufik Budi, Jurnalis
Jum'at 14 Februari 2020 10:06 WIB
(Foto: Okezone.com/Taufik Budi)
Share :

SEMARANG - Dua orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas antara bus Sinar Jaya dengan truk di ruas Tol Semarang-Solo, Jawa Tengah. Diduga sopir bus mengantuk hingga tak dapat mengendalikan laju kendaraannya.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Iskandar Fitriana Sutisna mengatakan, kecelakaan itu melibatkan Bus Sinar Jaya bernomor polisi B 7414 TGD dan truk berpelat BE 9445BU.

Peristiwa nahas terjadi di ruas Tol Semarang-Solo KM 437+900 A, sekira pukul 02.05 WIB.

"Bus Sinar Jaya yang melaju dari Jakarta menuju Solo di lajur 2. Setibanya di TKP pengemudi mengantuk dan menabrak truk," kata Iskandar, Jumat (14/2/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya