Para Pemimpin Dunia Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Ibunda Presiden Jokowi

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Jum'at 27 Maret 2020 18:43 WIB
Presiden RI, Joko Widodo (foto: Agus Suparto/ist)
Share :

Selain melalui surat, Putra Mahkota Abu Dhabi MBZ juga sampaikan duka citanya melalui akun Twitternya.

"Saya berduka atas meninggalnya Ibunda teman saya, Joko Widodo, Presiden Indonesia. Saya sampaikan simpati yang mendalam untuk keluarga. Semoga Allah mengasihi Almarhumah, mengampuni, dan menjadikan Surga tempat peristirahatannya, dan keluarganya diberikan kesabaran dan ketabahan," cuit MBZ.

Ungkapan belasungkawa juga datang dari Sultan Oman Haitham Bin Tarik, Perdana Menteri Bahrain Shaikh Khalifa Bin Salman Al Khalifa, Presiden Guinea-Bissau Umaro Sissoco Embalo dan Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin melalui akun Twitter resminya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya