Hendak Tempati Rumah yang Sudah Lama Kosong, Rosalinda Malah Dapati Ular Kobra

Wisnu Yusep, Jurnalis
Selasa 30 Juni 2020 18:30 WIB
Pecinta hewan reprtil mengevakuasi ular kobra yang ditemukan di salah satu rumah kosong di Bekasi. Foto: Winus Yusep-Okezone
Share :

BEKASI — Seekor ular kobra yang panjangnya mencapai 1.5 meter ditemukan dalam hunian kosong di salah satu perumahan yang terletak di Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi Jawa Barat.

Belakangan ular kobra memang kerap ditemukan di perumahan tersebut. Hal itu disampaikan Bunga Rosalinda (23) pemilik rumah, yang kebetulan rumahnya dikerap disatroni kobra dan ia kembali menemukan hewan reptil itu di  huniannya.

"Pas banjir awal tahun ini, ada ular yang masuk ke lemari di sini, terus ada di halaman rumah juga saya ngelihat," ujar Bunga kepada wartawan, Selasa (30/6/2020).

Rumah miliknya itu belakangan ini sudah tidak ditempati setelah banjir melanda beberapa waktu lalu. Karena ingin kembali ditempati, dirinya berinisiatif mencari ular-ular tersebut.

"Saya tinggal sementara di apartemen. Karena (rumah) memang mau ditempati lagi ini rumahnya, makanya saya melakukan pencarian ular," kata dia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya