Baca Juga : Putusan Lengkap MA Pangkas Hukuman 3 Tahun Penjara bagi Mantan Politikus PKB
Pihak perusahaanpun memberikan uang Rp 1 miliar dalam bentuk uang dollar kepada Amril melalui ajudanya. Merekapun melakukan pertemuan lagi di Jakarta, Medan dan juga Bengkalis. Pihak perusaan beberapa kali memberi uang kepada Amril melalui ajudan. Sehingga total uang yang diterima Rp5,2 miliar. Menurutnya uang itu sudah diserhkan ke KPK.
Selain itu, dia mengaku penyidik KPK juga menyita uang Rp 1,9 miliar saat penggeledahan di rumah dinas beberapa waktu lalu. Amril mengaku uang itu adalah dana pribadi dari bisnis sawitnya.
"Itu uang pribadi saya dari bisnis penjualan buah sawit. Sebagian uang itu untuk membantu orang tidak mampu," kata dia.
(Angkasa Yudhistira)