"Baru 4 orang yang diamankan, tetapi tidak menutup kemungkinan tersangka yang lain terlibat. Saat ini masih dalam penyelidikan," tandasnya lagi.
Sebelumnya, video aksi tawuran di kawasan Kebun Handil, Jelutung, Kota Jambi di sejumlah media sosial Jambi.
Salah satunya, di Instagram (IG) kabarkampungkiitoo. Hingga Kamis (1/10/2020) pagi sudah ditonton lebih dari 42 ribu tayangan.
Bagaimana tidak, video berdurasi sekitar 1.30 menit tersebut memperlihatkan sejumlah laki-laki saling serang, baik dengan tangan kosong atau pun dengan alat seadanya.
Ironisnya, meskipun dalam suasana hujan deras, aksi anarkis tersebut tidak membuat mereka berhenti. Bahkan, akibat kejadian itu, terlihat seorang pemuda berpakaian kaos warna kuning terlihat terkapar di tengah jalan raya.
(Awaludin)