Penggunaan Remdesivir berarti Trump sekarang menggunakan berbagai terapi untuk mengobati infeksinya. Sebelumnya, Conley mengatakan bahwa Trump diberi suntikan antibodi eksperimental yang dikembangkan oleh Regeneron. Dia juga mengonsumsi zinc, vitamin D, famotidine, melatonin dan aspirin.
BACA JUGA: Positif Covid-19, Trump Disuntik Obat Eksperimental
Remdesivir diizinkan digunakan oleh pemerintahan Trump sebagai pengobatan darurat untuk infeksi virus corona pada Mei ini setelah dilaporkan menunjukkan efek mempersingkat masa pemulihan pasien yang terpapar Covid-19.
Trump yang berusia 74 tahun termasuk dalam kategori usia yang rentan terhadap Covid-19. Dia diterbangkan ke Pusat Medis Militer Walter Reed di Washington DC pada Jumat setelah mengalami demam ringan usai dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Menurut Gedung Putih, Trump akan dirawat di Walter Reed dan bekerja dari sana hingga beberapa hari ke depan.
(Rahman Asmardika)