Dia menunjuk pelaksana harian atau Plh kepada Sekdaprov Sumsel, Nasrun Umar. "Nasrun akan bertugas selama menunggu status hukum dari Juarsah yang dikeluarkan Mendagri, barulah menunjuk pelaksana tugas," ujar Herman Deru.
Baca Juga: Ditetapkan Tersangka, Bupati Muara Enim Juarsah Langsung Ditahan KPK
Menurutnya, asisten I Erman Tabrani mengatakan, saat ini roda pemerintahan akan terus berjalan di bawah arahan gubernur. "Masyarakat diimbau tidak panik karena pelayanan publik tetap berjalan," katanya.
Diketahui, Juarsah merupakan wakil bupati. Dia menggantikan bupati Ahmad Yani yang lebih dulu ditahan atas kasus yang sama. Juarsah dijebloskan tahanan setelah melalui pengembangan kasus oleh KPK.
(Sazili Mustofa)