JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menganalisis kejadian sambaran petir di sekitar lokasi kilang minyak milik PT Pertamina RU VI di Balongan, Indramayu, Jawa Barat, saat kebakaran melanda tepat tersebut pada Senin (29/3/2021) dini hari.
Kepala Pusat Seismologi Teknik, Geofisika Potensial dan Tanda Waktu BMKG, Rahmat Triyono, menjelaskan, pihaknya melakukan monitoring sekira pukul 00.00.02.00 WIB.
Berdasarkan hasil monitoring pihaknya, kerapatan petir berkumpul di bagian barat Balongan, sekira 77 km. Tingkat kerapatan petir tersebut sedang-tinggi.
"Menunjukkan kerapatan petir berkumpul pada bagian barat kilang minyak Balongan sejauh kurang lebih 77 km yaitu di sekitar Subang dengan klasifikasi tingkat kerapatan petirnya sedang-tinggi," katanya dalam keterangan tertulis.
Karena itu, ia mengatakan, pihaknya tidak mendeteksi adanya sambaran petir di sekitar lokasi kilang minyak Balongan, Indramayu.