NEW YORK - Danny Stewart (34) tengah bergegas ke tempat kekasihnya untuk makan malam, namun ia melihat ada yang tergeletak di lantai stasiun kereta bawah tanah New York. Ia pun terkejut ketika melihat yang ia temukan dan menganggapnya hal yang paling berharga di dunia.
Saat itu pukul 20.00 waktu setempat tanggal 28 Agustus 2000, baru saja lewat jam macet kala kereta bawah tanah berdecit untuk berhenti di stasiun 14th Street, di distrik Manhattan.
Danny, ketika itu terlambat dari jadwal untuk makan malam bersama kekasihnya, Peter Mercurio (32).
Laki-laki sejoli itu kali pertama bertemu tiga tahun sebelumnya lewat seorang teman di klub softball Pete. Lalu Danny pindah rumah ke tempat Pete dan temannya. Namun, pada suatu malam di musim panas, dia harus mengambil barang di apartemennya di Harlem.
(foto: dok pribadi Peter Mercurio)
Saat bergegas keluar dari stasiun, matanya melihat sesuatu yang tidak biasa.
"Saya perhatikan ada sesuatu yang tergeletak di atas lantai dekat dinding, saya kira boneka bayi," ujarnya.
Sempat heran, kenapa bisa ada boneka bayi yang diletakkan begitu saja, dia sempat terus melangkah ke pintu keluar.
"Saya pandangi sekali lagi, seketika itu kaki-kakinya bergerak," tuturnya.
Danny pun bergegas turun lagi dari tangga dan langsung menyadari bahwa itu bukan boneka, melainkan seorang bayi, yang dibungkus kaos hitam dan kakinya menyembul keluar.
"Dia tidak berpakaian, hanya dibungkus kaos hitam. Tali pusarnya masih ada, kemungkinan dia baru lahir. Saya kira usianya baru sehari," ujar Danny.