PBNU Putuskan Muktamar Ke-34 Digelar pada 23-25 Desember 2021

Antara, Jurnalis
Sabtu 25 September 2021 22:00 WIB
Ketua Umum PBNU, Said Aqil Siradj (foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) memutuskan penyelenggaraan Muktamar ke-34 NU akan diselenggarakan pada 23 hingga 25 Desember 2021.

"Kami bersepakat dan memutuskan bahwa pelaksanaan Muktamar ke-34 NU akan diselenggarakan pada Tanggal 23-25 Desember 2021," ujar Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj, saat Pleno Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama dan Konferensi Besar (Konbes) NU yang diikuti secara virtual dari Jakarta, Sabtu (25/9/2021).

Keputusan tersebut diambil hasil musyawarah Ketua Umum PBNU bersama Rais 'Aam PBNU Miftachul Akhyar, Katib Aam PBNU Yahya Cholil Staquf dan Sekretaris Jenderal PBNU Ahmad Helmi Faishal Zaini.

Baca juga:  PWNU Sumsel Desak Muktamar NU Dilaksanakan Tahun Ini

Menurut Said Aqil, keputusan itu diambil demi menjaga martabat NU dan keberlangsungan munas dan konbes secara tenang, damai dan teduh.

"Dengan catatan bahwa penyelenggaraan seluruh kegiatan muktamar akan mematuhi protokol kesehatan dan mendapatkan persetujuan satgas Covid-19, baik di tingkat nasional maupun di tingkat daerah," ujarnya.

Baca juga:  Ansor Dukung Kiai Sepuh untuk Gelar Muktamar NU Tahun Ini

Sebelumnya, konferensi besar yang dilaksanakan pada 2020 awalnya memutuskan Muktamar ke-34 NU akan digelar pada Oktober 2021, namun karena pandemi akhirnya harus diundur pada Desember.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya