Polisi Berpakaian Preman Mendadak Datangi TKP Pembunuhan Subang, Ada Apa?

Yudy Heryawan Juanda, Jurnalis
Selasa 05 Oktober 2021 13:57 WIB
Polisi berpakaian preman di TKP pembunuhan Subang. (Foto: Yudy Heryawan)
Share :

SUBANG – TKP pembunuhan ibu dan anak di Dusun Ciseuti, Desa Jalan Cagak, Subang kembali didatangi puluhan aparat kepolisian berpakaian preman pasca dilakukannya autopsi ulang terhadap kedua korban.

Bahkan dr. Hastry yang merupakan ahli forensik juga terlihat berada di TKP bersama aparat kepolisian tersebut. Di TKP petugas terlihat hanya berada di luar rumah. Mereka mengobrol dan melihat-lihat di sekitar garasi mobil.

Sebelumnya pada Sabtu 2 Oktober, dokter ahli forensik membongkar kedua makam korban pembunuhan untuk keperluan autopsi ulang. Autopsi ulang tidak disaksikan oleh pihak keluarga. Bahkan Yoris, anak dan kakak korban baru mengetahui autopsi ulang setelah makam dibongkar.

Baca juga: Polisi Beberkan Alasan Otopsi Ulang 2 Korban Pembunuhan di Subang

Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini sudah memasuki hari ke-47. Namun pihak kepolisian belum berhasil mengungkap misteri pembunuhan ibu dan anak ini.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya