MADINA - Sebuah rumah yang juga gudang minyak terbakar dan merembet ke 6 rumah warga Desa Huraba I Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut).
"Sesuai hasil investigasi kami di lapangan asal mula kobaran api kata masyarakat setempat datang dari salah satu rumah warga yang kebetulan juga gudang minyak tanah di situ,” ujar camat Siabu, Ali Himsar Nasution, Senin (07/02/2022).
Ali Himsar Nasution yang dihubungi MNC Portal juga membenarkan peristiwa itu. Meski tidak ada korban jiwa, kerugian materiil kurang lebih Rp249 juta.
Baca juga: Kebakaran Rumah di Gondangdia, 6 Damkar Dikerahkan ke Lokasi
“Sesuai laporan ada 7 unit rumah dilalap si jago merah di Desa Huraba I Kecamatan Siabu. Diperkirakan kerugian lebih kurang Rp249 Juta, hingga saat ini belum kita ketahui diapa yang bertanggung jawab dalam peristiwa ini,” ucapnya.
Kebakaran ini sempat heboh di media sosial. Dalam unggahan salah satu akun Facbook, terlihat warga panik dan berjibaku memadamkan kobaran api.
"Kita ketahui setelah team pemadam kebakaran Madina turun api dapat dipadamkan, setelah dipadamkan kita ketahu tidak ada korban Jiwa namun pemilik rumah masih sok akibat peristiwa ini." Tambah Camat Siabu.
(Qur'anul Hidayat)