VATIKAN - Sikap Paus Fransiskus terhadap invasi Rusia telah menuai kritik tajam dari umat Katolik Ukraina dan memicu kekhawatiran bahwa hal ini dapat menganggu kesucian Pekan Suci.
Keputusan Vatikan untuk menempatkan Ukraina dan Rusia berdampingan selama perayaan Jumat Agung dikritik karena menyamakan korban dengan agresor mereka. Ulama Katolik terkemuka Ukraina menyebut langkah itu “tidak tepat waktu” dan “ambigu.”
Keputusan Paus untuk meminta keluarga Ukraina dan Rusia memikul salib bersama selama perayaan Jumat Agung tahunan minggu ini telah menuai reaksi. Prosesi "Jalan Salib" yang diterangi lilin, yang berlangsung di Coliseum kuno Roma, memperingati hari terakhir Yesus Kristus di Bumi.
Pembacaan dan doa berlangsung di 14 stasiun, mewakili peristiwa khusus hari terakhir itu. Kelompok atau individu dipilih untuk memikul salib dari satu stasiun ke stasiun lainnya.
Baca juga: Misa Kamis Putih, Paus Fransiskus Kunjungi Penjara Italia, Cuci dan Cium Kaki 12 Napi
Tahun ini, Paus memutuskan untuk memasukkan meditasi yang ditulis bersama oleh dua keluarga, satu Ukraina dan satu Rusia. Di stasiun ke-13, yang melambangkan kematian Yesus di kayu salib, kedua keluarga akan membaca refleksi tentang bagaimana perang telah mempengaruhi mereka, kemudian wanita dari setiap keluarga akan membawa salib kayu sebelum menyerahkannya kepada keluarga migran di stasiun berikutnya. Kedua keluarga itu diketahui tinggal di Roma dan para wanita adalah rekan kerja dan teman.
Baca juga: Jumat Agung, PM Modi Sapa Warga India Ingatkan Pengorbanan dan Keberanian Yesus Kristus
Pengarahan internal Vatikan yang dijelaskan kepada Bloomberg mengatakan bahwa warga Ukraina yang bekerja di dalam Vatikan bingung dengan rencana tersebut. Itu juga menyebutkan kemungkinan protes selama perayaan Jalan Salib di Coliseum pada Jumat (15/4) di Roma, yang akan dipimpin Paus Fransiskus.