Presiden Ukraina: Perang Sudah 57 Hari, 1.000 Kota Lebih Diduduki Penjajah Rusia

Susi Susanti, Jurnalis
Jum'at 22 April 2022 14:25 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky (Foto: Global News)
Share :

LISBON - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan pada Kamis (21/4) bahwa perang telah berlangsung selama 57 hari dan ribuan kota telah diduduki penjajah Rusia.

"Dalam 57 hari perang, lebih dari 1.000 kota Ukraina diduduki oleh penjajah yang terus menghancurkan kota-kota kami," katanya.

"Jutaan orang harus melarikan diri seolah-olah seluruh Portugal terpaksa pergi,” lanjutnya.

Zelensky mengatakan kepada parlemen Portugal dalam sebuah pidato video bahwa orang Portugis, yang minggu depan merayakan 48 tahun sejak revolusi yang hampir tak berdarah mengakhiri dekade kediktatoran fasis, tahu betul apa artinya memperjuangkan demokrasi.

Dia mengatakan tentara Rusia telah melakukan kekejaman, termasuk di kota pelabuhan Mariupol, yang menghadapi pemboman berat.

Baca juga:  Barat: Rusia Masih Bisa Menang di Ukraina Meski Gagal di Awal Perang

"Kami berjuang tidak hanya untuk kemerdekaan kami, tetapi untuk kelangsungan hidup kami, untuk rakyat kami sehingga mereka tidak terbunuh, disiksa, dan diperkosa," ujarnya.

Baca juga: Putin Klaim Kemenangan di Mariupol, AS Sebut Disinformasi

"Rusia telah menculik lebih dari 500.000 orang yang dideportasi ke wilayah terjauh Rusia, di kamp-kamp terpencil,” ungkapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya