Mayat Pria Terlilit Tali Hoodie Gegerkan Warga Garut

Fani Ferdiansyah, Jurnalis
Senin 15 Agustus 2022 04:16 WIB
Illustrasi (foto: Okezone)
Share :

SESOSOK mayat pria tanpa identitas ditemukan warga Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Mayat pria yang diperkirakan berusia 25 tahun itu ditemukan di sungai kecil pembatas kampung dengan posisi bersandar ke tebing sungai.

Mayat tersebut ditemukan di Kampung Panyingkiran RT 03 RW 05, Desa Sukamenak Kecamatan Wanaraja, sekira pukul 14.30 WIB.

 BACA JUGA:Puncak Gempar, Mayat Pria Tergantung di Kolong Jembatan Gegerkan Warga

Kapolsek Wanaraja, Kompol Wawan Setiawan mengatakan, mayat tersebut pertama kali ditemukan seorang warga Desa Sukamenak yang sedang mencari rumput.

Saat ditemukan, mayat tersebut mengenakan pakaian lengkap seperti hoodie warna hitam dan celana jeans warna biru. Dilihat dari kondisinya, jenazah tersebut diperkirakan telah meninggal kurang lebih 5 hari. Pada mayat, ditemukan tali hoodie melilit lehernya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya