WAY KANAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar verifikasi faktual kepengurusan di Sekretariat Partai Perindo Kabupaten Way Kanan, Banjit, Senin (17/10/2022).
Hadir dalam kegiatan verifikasi faktual kepengurusan tersebut yaitu, anggota Komisioner KPU Way Kanan beserta jajarannya, Ketua Bawaslu Way Kanan.
Dalam hal ini Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo Kabupaten Way Kanan Aris Iskandar Muda menuturkan bahwa mereka jajaran pengurus sangat bersyukur atas lancarnya kegiatan verifikasi faktual tersebut.
BACA JUGA:KPU Verifikasi Faktual Perindo Tulang Bawang, Seluruh Berkas Memenuhi Syarat
"Alhamdulilah berjalan baik lancar penuh kehangatan," katanya hari ini.
Lebih lanjut dia menerangkan bahwa, Partai Perindo Way kanan sudah dinyatakan memenuhi persyaratan dan kriteria oleh KPU Way Kanan.
"Alhamdulillah DPD Partai Perindo Way kanan memenuhi syarat dan kriteria," ujar pria yang akrab disapa AIM.