Lolos Verifikasi, DPD Perindo Purwerejo: Semua Berjalan Lancar

Joe Hartoyo, Jurnalis
Rabu 19 Oktober 2022 20:46 WIB
Verifikasi faktual DPD Perindo Purwerejo (Foto: MPI)
Share :

PURWOREJO - DPD Partai Perindo Purworejo lolos verifikasi faktual berdasarkan hasil verifikasi yang dilakukan petugas KPU dan Bawaslu.

Verifikasi berlangsung di Kantor DPD Perindo Purworejo, Kelurahan Semawungdaleman, Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

"Proses verifikasi KPUD melingkupi keberadaan pengurus inti, keterwakilan minimal 30% perempuan dalam kepengurusan dan domisili Kantor DPD," kata Ketua DPD Perindo Purwerejo, Muryanto, Rabu (19/10/2022).

Ia mengatakan bahwa kegiatan berjalan verifikasi sesuai harapan pengurus. "Semua berjalan lancar sesuai yang diharapkan untuk verifikasi kepengurusan, kantor, dan anggota perempuan dinyatakan lolos," ujarnya.

Baca juga: DPD Perindo Jayapura Dinyatakan Lolos Verifikasi Faktual

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya