Cerita Para Pekerja yang Meninggalkan Pekerjaan Impian Demi Kenyamanan Hidup

Susi Susanti, Jurnalis
Senin 31 Oktober 2022 12:31 WIB
Ilustrasi pekerjaan impian (Foto: Reuters/seekajob.in)
Share :

  • Mengapa perlindungan dan struktur penting?

Meskipun mungkin menyebut pekerjaan dari pukul 9 pagi sampai pukul 5 sore sebagai pekerjaan yang membebaskan terdengar terlalu berapi-api, bagi beberapa pekerja, pekerjaan 'normal' dapat memberikan struktur dan dukungan yang tidak didapatkan dari pekerjaan 'keren' mereka.

Adrian membuktikan hal itu. Setelah diberhentikan sebagai teller bank pada awal pandemi, seorang teman membantunya mendapatkan pekerjaan di apotek ganja di negara bagian Maine, AS. Di wilayah itu, ganja legal untuk medis dan rekreasi.

Itu adalah lingkup pekerjaan yang dia minati.

“Saya sendiri menggunakan ganja. Banyak teman saya juga memakainya, sangat banyak di lingkungan kami,” terangnya.

Untuk sementara waktu dia bahagia, berbicara dengan penuh semangat kepada pelanggan. Adrian menjelaskan tentang ganja dan membantu para pelanggan menemukan produk yang, dalam beberapa kasus, bisa membantu mengobati kondisi medis mereka.

Namun, beberapa pelanggan berperilaku tidak menyenangkan.

“Apa yang benar-benar membuat saya pergi adalah beberapa insiden, ketika seorang pelanggan yang melecehkan saya secara seksual dan perempuan lainnya [pengecer apotek],” katanya.

“Tidak banyak yang dilakukan untuk mengatasi hal itu. Mereka [para bos] menginginkan uangnya, jadi tidak ada yang terjadi pada pelaku,” lanjutnya.

Kejadian itu membuat Adrian kehilangan semangatnya. Dia juga lelah karena selama dua tahun bekerja sepanjang hari, sebagian besar akhir pekan.

Setelah itu, dia menemukan jalannya, kembali ke dunia perbankan ritel, di mana dia sekarang merasa lebih terlindungi dari kejadian-kejadian semacam itu dan lebih baik melayani sebagai karyawan.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya