"Pembegalan di daerah Ciberem dekat bunderan batas kota, kejadian barusan pukul 03.30 WIB," ujarnya.
Saat dikonfirmasi, Kasi Humas Polrestabes Bandung, AKP Rose membenarkan penemuan dua pria yang terkapar tak bernyawa itu. Tim Inafis, kata Rose, sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Benar. Pukul 05.00 WIB tadi Inafis lakukan olah TKP," ujar Rose.
Meski begitu, pihaknya belum dapat memastikan penyebab meninggalnya kedua pria tersebut, termasuk identitas kedua korban. "Dugaan (penyebab) masih dalam penyelidikan," ujarnya.
BACA JUGA:3 Kasus Begal Sadis di Bandung, Salah Satu Korbannya Mahasiswa
(Arief Setyadi )