Ketika itu, Ardin melihat korban tengah berusaha berenang, namun tidak berhasil menyelamatkan diri. Tak lama, ada seorang warga berusaha menolong dengan menceburkan diri ke kali.
"Enggak lama ada orang nyebur mau nolongin, tapi tenaganya enggak ada dia juga enggak mampu sendiri karena airnya deras," sambung dia.
Menurutnya, korban sempat terlihat kurang dari satu menit. Selain karena jarak pandang yang sulit akibat minimnya penerangan, arus sungai pun dinilainya cukup deras."Enggak ada satu menit, dia hilang, cepat. Karena posisi gelap, kalau terang mungkin bisa kepantau," pungkas Ardin.
(Angkasa Yudhistira)