Saat ini Rahiman masih menjalani rawat jalan di rumahnya.
Rahiman juga telah dimintai keterangan penyidik Polresta Bengkulu dan Direskrimum Polda Bengkulu. Dia pun mempercayakan sepenuhnya kasus yang dialaminya kepada aparat kepolisian, guna mengungkap kasus tersebut.
"Semoga aparat kepolisian, berhasil mengungkap kasus ini. Cukup saya saja yang menjadi korban ini," tuturnya.
(Fakhrizal Fakhri )