Hal senada disampaikan warga lainnya, Wanda. Dia menuturkan bahwa awalnya warga yak mencium bau busuk. Namun, setelah membuka jendela rumah Lansia tersebut, bau busuk baru tercium.
"Almarhum sebelum kejadian tersebut, seminggu sebelumnya tuh ngomong ke ibu katanya mau main ke rumah anaknya. Ya tetangga kan taunya almarhum pergi, lampu juga nyala. Terus emang gak ada bau busuk juga jadi gak ada yang tau kalau almarhum gak jadi ke rumah anaknya," ujarnya.
Kapolsek Jatiuwung, Kompol Doni Bagus Wibisono ketika dikonfirmasi mengatakan, terkait kasus yang ada di wilayah hukumnya tersebut baiknya bertanya langsung ke pihak Polres Metro Tangerang Kota.
"Konfirmasi ke Kasie Humas (Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Jana)," katanya.
Sementara, Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Jana belum merespon saat dihubungi.
(Arief Setyadi )