Jadi Bacaleg DPRD Jabar Partai Perindo, Resita Kaniya Ingin Tingkatkan Kualitas Hidup Perempuan

Riana Rizkia, Jurnalis
Selasa 22 Agustus 2023 18:54 WIB
Podcast Aksi Nyata (Foto: MPI)
Share :

JAKARTA - Bakal calon legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Resita Kaniya mengungkapkan alasanya merambah dunia politik, yakni ingin meningkatkan kualitas hidup perempuan.

Awalnya Resita bercerita bahwa sebelum terjun ke dunia politik, ia tergabung dalam organisasi sosial berskala internasional. Di sana Resita aktif memberikan bantuan kepada yang membutuhkan, dan merasa bahagia menjalaninya.

Berangkat dari hal itu, Resita ingin lebih bermanfaat lagi sebagai perempuan, terutama kepada sesama perempuan.

"Tapi ada panggilan, kok ini nikmat sekali ya kalau berbuat sosial ini, ada kepuasan tersendiri. Nah di situ saya mulai terpanggil untuk masuk ke politik untuk masuk ke politik untuk meningkatkan kualitas hidup perempuan," kata Resita dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo #DariKamiUntukIndonesia, Selasa (22/8/2023).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya